Bekasi, Indonesia: Deria Pratiwi

12:31 PM




     Postcard di atas ini saya terima dari seorang Deria Pratiwi. Saya dan Deria sebetulnya tidak pernah berkenalan secara langsung. Tapi kami saling mengenal pertama kali lewat seorang teman saya di karantina menghafal qur'an Hamasah batch kedua, namanya Ahla asal Batam. Ahla ikut lagi karantina tersebut di batch ketiga sementara saya sudah kembali kuliah di Jepang pada saat itu. Di karantina batch  ketiga itulah Ahla kenal dengan Deria, salah satu peserta yang berasal dari Bekasi.
     Tiba-tiba suatu hari, Deria mengirim saya pesan di Facebook kalau dia terkesan dengan kisah saya di blog ini. Kami pun kemudian berteman di media sosial tersebut, lalu saya tawari Deria untuk kirim-kiriman postcard. Sayangnya, saat postcard Deria sampai ke rumah saya, Ibuk saya yang menaruh postcard tersebut di atas sebuah rak dekat dapur sebelum sempat diberikan dulu postcard itu ke tangan saya, sehari setelahnya tidak sengaja menaruh panci panas di atas rak tersebut. Wah, sedih banget sebetulnya. Tapi apa boleh buat, namanya juga enggak disengaja, tentunya saya lah yang harus maklum. Akhirnya saya beranikan bilang ke Deria kalau postcard darinya rusak dan enggak bisa terbaca sama sekali tulisannya, huhu. Maaf ya, Der...
    Alih-alih kecewa, Deria justeru menawari satu postcard lagi untuk saya! Yeay! Pastinya saya janjikan juga untuknya dua balasan postcard sekaligus yang saya kirim dari Beppu. Thanks, Der! Semoga kita bisa ketemuan ya, kalau saya pulang ke Indonesia ^^




You Might Also Like

0 komentar

Popular Posts

Contact Form

Name

Email *

Message *

recent posts

Subscribe